top of page
Cari
Gambar penulisWHAT'S UP! SHOKOSEI

Tradisi Hanami (花見)

Hanami (花見) adalah tradisi yang diadakan dari akhir maret hingga awal april. Hanami adalah tradisi dimana orang-orang menikmati keindahan bunga yang bermekaran, khususnya bunga sakura. Mekarnya bunga sakura melambangkan kebahagiaan telah tibanya musim semi.


Awalnya orang-orang mengadakan kompetisi membuat waka (puisi klasik jepang) di bawah pohon sakura. Namun, saat ini kegiatan yang biasa dilakukan adalah piknik dibawah pohon sakura.

Hanami sudah ada sejak periode Nara (710-794) saat itu orang orang lebih mengagumi bunga ume ketimbang bunga sakura, contohnya dalam kumpulan puisi “Manyoshu” yang diterbitkan pada tahun 783 terdapat banyak puisi bertema bunga, pada puisi masa tersebut bunga ume lebih banyak digunakan. Namun pada periode Heian (794-1185) bunga sakura lebih banyak menarik perhatian dan hanami menjadi lebih identik dengan bunga sakura.

Hanami pertama kali digunakan sebagai kalimat melihat bunga sakura pada “Genji Monogatari”. Walaupun melihat bunga Fuji juga diperlihatkan, istilah hanami lebih mengacu pada melihat bunga sakura. Sakura awalnya melambangkan panen tahunan dan musim tanam padi, orang orang percaya ada dewa dalam pohon sakura dan memberi persembahan berupa sake. Kaisar Saga dari periode Heian mengadopsi Tradisi ini dengan mengadakan pesta melihat bunga dengan sake dan makanan di bawah pohon sakura, ini dipercaya sebagai asal mula hanami. Hanami awalnya hanya ditujukan pada kalangan atas, tapi menyebar ke kalangan samurai, dan pada periode Edo masyarakat umum juga merayakan hanami.

Nah gimana minna? udah ga bingung lagi kan? Coba deh lihat di opsi sticker like, berbunga-bunga kan? Hihi😂

Tetap pantau terus lini masa kami ya minna!



sumber:

https://en.m.wikipedia.org/wiki/Hanami

https://www.google.co.id/amp/s/matcha-jp.com/id/1693%3famp=true


Penulis: Faris Rafid Tazidi


---------------------------------------

69 tampilan0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua

Comments


bottom of page